Berita-Online.com, Pinrang – Ratusan Juta Bantuan Dana Hibah yang digelontorkan Sekretariat Daerah Pemkab Pinrang kepada 48 Penerima Hibah, Resmi dilaporkan ke Aparat Penegak Hukum, selasa (2/5/23) siang.
Hal tersebut dilaporkan karena diduga tidak dapat melengkapi laporan pertanggung jawaban.
Selain bantuan dana Hibah, turut dilaporkan Dugaan korupsi PDAM Tirta Sawitto dan PD Karya yang diduga merugikan Keuangan Negara Hingga Ratusan Juta Rupiah.
Kapolres Pinrang AKBP Santiaji Kartasasmita S.I.K melalui Humas Polres Pinrang membenarkan Perihal tersebut.
” Benar, Laporannya sudah Masuk dipolres,” Ungkapnya
Diberitakan sebelumnya, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Pada Tahun 2021 Lalu menemukan adanya Dana Invetasi Permanen Sebesar 5,6 Milyar yang tidak didukung dengan Laporan Keuangan BUMD dan Nilai Penyertaan Modal.
BPK Juga meminta Bupati Pinrang untuk memerintahkan direktur PDAM Tirta Sawitto untuk mengupayakan pemerolehan dokumen-dokumen keuangan dari direktur lama dan menyusun leporan keuangan sebagai bahan perhitungan modal.
Nilai Investiasi Permanen pada neraca per 31 desember 2021, PDAM Tirta Sawitto memiliki Nilai Investasi Permanen Akhir Sebesar 5,6 Milyar, sedangkan Perusahaan Daerah (PD) Karya memiliki nilai investiasi Permanen akhir sebesar 186 Juta Rupiah.
Hasil pemeriksaan BPK Terkait pengelolaan penyertaan modal tahun 2021 menunjukan bahwa PDAM Tirta Sawitto belum menyusun Laporan keuangan tahun 2020-2021.
Sementara, Ratusan Juta Bantuan Dana Hibah yang disalurkan Pemkab Pinrang Pada Tahun TA 2019 S/d 2021, diduga belum dipertanggung Jawabkan Penggunaannya.
Hal tersebut berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) 16 mei 2022. BPK RI Menemukan temuan Pemeriksaan penerima Dana Hibah yang belum menyampaikan laporan pertanggung jawaban senilai 747.500.000,-.
BPK RI Merekomendasikan kepada bupati Pinrang agar memerintahkan Sekretaris Daerah dan kepala dinas pariwisata kabupaten Pinrang untuk mencantumkan sanksi yang jelas dan tegas terhadap penerima hibah yang tidak dapat mempertanggung jawabkan dana hibah yang diterimanya.
Dibawah naungan Sekretariat Deaerah Kabupaten Pinrang Misalnya, Tercatat Sebanyak 48 Penerima Hibah yang diduga belum dapat mempertanggung jawabkannya dengan nominal Rp. 497.500.000,-
Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, Ir.Andi Budaya, saat dikonfirmasi wartawan melalui sambungan sellulernya tidak membantah adanya temuan LHP BPK kepada sejumlah penerima Hibah yang belum menyetorkan laporan pertanggung jawaban. Namun pihaknya telah meminta kepada seluruh penerima Hibah agar menindaklanjuti temuan LHP BPK RI Tersebut.
“Memang dulu ada Temuan LHP BPK, Namun saat ini sudah selesai semua laporan pertanggung jawabannya,” Ungkap Sekda Ir.Andi Budaya, kepada berita-Online.Com, jumat (28/4/23) sore.
Berikut Daftar Nama 48 penerima Hibah dibawah naungan sekretariat daerah beserta dengan jumlah Dana Hibah Yang diterima.
- DMI Kab Pinrang – Alamat Pinrang, Rp. 25 juta rupiah
- Masjid Abdullah – alamat jalan poros langa tassokkoe Timur, Rp. 10 Juta Rupiah
- Masjid AL-Falah – alamat Lingkungan Garessi Kec Sawitto, Rp. 10 juta Rupiah
- Masjid Al furqan – alamat desa tasiwalie kec suppa, Rp. 7,5 Juta rupiah
- Masjid AL Ihklas Sarempo – alamat kel siparappe Kec Sawitto, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Al Muhajirin – alamat Kp.Baru kec duampanua, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Al munawwarah – Alamat ujung kel tiroang, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid AN Nasir – alamat Peraunga, Kel Maccarinna, Kec Patampanua, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid AN Nur – alamat Ujung Kel tiroang, Rp. 15 Juta Rupiah
- Masjid AN Nur Latifah – Alamat BTN Bulu Mas, Kec Mt.Bulu, Rp. 10 Juta Rupiah
- Masjid AN Nur Ulutedong – alamat Ulutedong kec wt.sawitto, Rp. 10 Juta Rupiah
- Masjid Assafiah Ibrahim – Alamat Garungga, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Babul Khaer – Alamat Data Kel Data kec duampanua, Rp.7,5 Juta Rupiah
- Masjid Babussalam – alamat Padanglolo, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Babuttahara – alamat kel kassa kec batulappa, Rp.7,5 Juta Rupiah
- Masjid Badrah – alamat lerang-lerang kec paletenag, Rp. 10 juta rupiah
- Masjid darul ibadah – alamat Polewija desa alitta, Rp. 7,5 juta rupiah
- Masjid Darul islam – alamat bottae kec mt.bulu, Rp. 7,5 Juta rupiah
- Masjid Darussa”ada” – alamat dolangan kec mt.bulu Rp. 10 juta rupiah
- Masjid Hidayatullah – alamat jln jampu kec wt sawitto, Rp. 7,5 juta rupiah
- masjid st.halimah – alamat paleteang, Rp. 10 Juta Rupiah
- masjid Jabal Nur – alamat Basseang kec lembang, Rp. 10 juta rupiah
- masjid Al mubaraq – alamat Pinrang, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- masjid Nurul Rahman – alamat pinrang, Rp. 7,5 juta rupiah
- DDI – Alamat Pinrang, Rp. 25 juta rupiah
- FKPP – Alamat Pinrang, Rp. 10 Juta Rupiah
- masjid nurussada – alamat Pinrang, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Muhammadiyah AT Taufiq – alamat Lakessi Wanuae Watang Suppa, Rp. 7,5 juta Rupiah
- Masjid Muttaqim – alamat Ancol Barat kel fakkie kec tiroang, Rp. 7,5 juta rupiah
- Masjid Nuruddin – alamat Temmappa Kec Suppa, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Nurul Amin – alamat Ulutedong kec wt sawitto, Rp. 10 Juta Rupiah
- Masjid Nurul Falah – alamat Tosulo kec mt sompe, Rp. 10 Juta Rupiah
- Mushallah Mawaddah – alamat Paliae Kec paleteang, Rp. 7,5 juta rupiah
- Masjid Nurul Ilmi – alamat jalan salo pinrang, Rp . 10 juta rupiah
- Masjid Nurul Iman – Alamat Ammani, Rp. 7,5 juta rupiah
- Masjid Nurul Islam – alamat Cora Kec Mt Bulu, Rp . 7,5 juta rupiah
- Masjid Nurul Mubin – alamat tana Cicca desa salipolo, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Nurussalam – alamat Rahang Balla desa Bente Paremba, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Rahmat – alamat Kel Tiroang, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- masjid syuhada 45 – alamat parengki desa tasiwale, Rp. 7,5 Juta Rupiah
- Masjid Taqwa – alamat Tassokkoe, Rp. 7,5 juta rupiah
- Masjid Tarbiyah – alamat Pacongang, Rp. 7,5 juta rupiah
- Mushallah AL Hidayah – alamat Tonrong Saddang Tiroang, Rp. 7,5 juta rupiah
- Mushallah AL Jawahir – alamat Jalan Landak paleteang, Rp. 7,5 juta rupiah
- Pondok Pesantren Nurul Islam – alamat Cora Kec Mt bulu, Rp. 25 juta rupiah
- Pondok pesantren Manahilil Ulum – alamat Kaballangang, Rp. 25 juta rupiah
- RTTQ AZ Suhail Pinrang – alamat jalan seroja paleteang, Rp. 25 juta rupiah
- Yayasan Pondok Tahfiz Qur’an Manahili Qur’an – alamat Rubae, Rp. 25 juta rupiah.