Prihatin Kenakalan Remaja, Aipda Ridwan Sampaikan ini

Pangkep,-  Maraknya kenakalan remaja dan pergaulan bebas, di karenakan pergaulan yang tidak terkontrol oleh orang tua dan lingkungan sekitar menjadi pemicunya

Terkadang para remaja tidak sadar bahwa segala perilaku yang setiap hari dilakukan merugikan diri sendiri dan orang lain, misalkan nongkrong di tempat yang sepi bahkan sambil merokok dengan santainya dan tidak memikirkan masa depan nya.

Aipda Ridwan selaku bhabinkhamtibmas Polsek Balocci Polres Pangkep yang kebetulan melewati jalur tongkrongan tersebut langsung berhenti dan mendatangi para anak – anak sekolah yang lagi nongkrong dengan asiknya. jum’at (10/01/2020).

Dengan santun Aipda Ridwan memberi arahan bahwasanya belajar janganlah di anggap remeh, karena masa remaja merupakan masa penentu nasib ke jenjang dewasa dan menjalani hidup secara mandiri.

Aipda Ridwan juga mengingatkan Agar jagan biasakan merokok apalagi msh berpakaian sekolah selain alasan kesehatan nama sekolah adek adek juga yang kurang baik “Pesannya”

Salah satu dari anak sekolah berjanji berusaha akan memperbaiki tidak merokok  dan akan belajar dengan lebih giat juga menggunakan waktu yang sebaik baiknya, mereka menyadari ternyata ilmu adalah sebagai kunci keberhasilan dalam hidup dan berusaha untuk lebih baik.

 

Laporan Supri

Tag : Polsek Balocci, Polres Pangkep,

Pos terkait