Terapkan Sejumlah Aturan, SPBU Massila Terus Tingkatkan Pelayanan Kepada Konsumen

Berita-online.Com, Pinrang – Usai Menjadi Bahan Sorotan Publik, Pengelolah SPBU Massila Kecamatan Duampanua Kabupaten Pinrang Mulai Memperketat Aturan Kepada Sejumlah Konsumen.

Hal Tersebut di Ungkapkan Oleh Humas SPBU Massila, Kepada Sejumlah Awak Media di Halaman SPBU Massila Pada selasa (14/11/23) sore.

” Kami baru-baru kedatangan Tim dari Depo Pertamina Parepare untuk melakukan pemeriksaan dugaan pelanggaran. Mulai Dari Rekaman CCTV Diperiksa Semua Hingga Teguran-teguran Lain yang perlu menjadi bahan evaluasi bagi SPBU Massila untuk lebih baik lagi,” Ujar Sufri, Humas SPBU Massila, Kepada Sejumlah wartawan.

Lebih Lanjut Sufri Menjelaskan, Pihaknya Menghormati Tim Pemeriksa dari Depo Pertamina Untuk melakukan Pengecekan atas dugaan Pelanggaran yang terjadi di SPBU Massila, Namun ia Berharap agar Pihak Depo Pertamina Parepare berlaku adil dan Bekerja sesuai Aturan Yang Berlaku.

” Kami siap diperiksa dan menerima Sanksi jika ditemukan adanya dugaan pelanggaran di SPBU Massila, Namun yang penting adil dan jangan tebang pilih dan sesuai prosedur.” Terangnya

Sufri menegaskan, Pemilik SPBU Massila telah berpesan dan menegaskan kepada seluruh karyawannya agar kiranya jangan ada yang coba-coba melanggar aturan yang telah ditetapkan Depo Pertamina serta Melakukan Perbuatan Melanggar Hukum Yang bisa merusak Nama Baik SPBU Massila.

Sekedar diketahui, SPBU Massila Menjadi Sorotan Publik akhir-akhir ini Hingga mendapatkan sanksi berupa skorsing pemberhentian penyaluran BBM bersubsidi dalam batas waktu yang ditentukan.

Untuk Mengantisipasi Hal Serupa terjadi, Pihak SPBU Massila Terus Berupaya Berbenah dan melakukan evaluasi hingga tidak terjadi lagi pelanggaran-pelanggaran yang ditetapkan oleh Depo Pertamina serta Pelanggaran perbuatan Melanggar Hukum dan akan mengacu pada Peraturan BPH Migas No 2 Tahun 2023.

Laporan : Agus Salim

Pos terkait