Bulukumba-Dinas Koperasi Kabupaten Bulukumba dijaga oleh Personil Polres Bulukumba terkait adanya aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh sekelompok Warga Masyarakat bersama Front Mahasiswa, Senin (06/09/2021)
Sekitar 30 Orang mendatangi Kantor Dinas Koperasi yang terletak Jalan Yos Sudarso Kelurahan Bentenge Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba, untuk menyampaikan aspirasi terkait permasalahan dugaan lahan milik warga yang dikuasasi atau didirikan kantor Dinas Koperasi Kabupaten Bulukumba.
Dengan menggunakan pengeras suara / Megaphone, Koordinator aksi secara bergantian melakukan orasi membacakan tuntutan mereka.
AKP Muhammad Ramli selaku Kabag Ops Polres Bulukumba yang memimpin kegiatan pengamanan tersebut menyampaikan bahwa, kegiatan pengamanan ini sebagai bentuk pelayanan kepada Masyarakat atau kedua belah pihak agar dalam aksi damai yang mereka lakukan betul betul berjalan damai dan apa yang diaspirasikan dapat mencapai titik terang.
Alhamdulillah Pengamanan aksi unjuk rasa berakhir aman, tertib dan kami ucapakan banyak terima kasih kepada smua pihak yang telah membantu mengamankan aksi unjuk rasa ini dan terkhusus kepada pihak yang melakukan aksi kami dari pihak pengamanan Polres Bulukumba, mengucapkan terima kasih karena telah menyampaikan aksi dengan cara damai dan membubarkan diri dengan tertib.