Tana Toraja – Apel pagi di hari Jumat, Kapolres Tana Toraja AKBP. Liliek Tribhawono Iryanto SIK MM secara khusus mengambil pimpinan apel pagi, yang di ikuti oleh seluruh personil Polres Tana Toraja dari Perwira hingga Bintara. Jumat (14/02/2020).
Pada apel pagi kali ini, ada yang berbeda, sekitar 80 siswa diktukba SPN Batua ikut serta melaksanakan apel pagi.
Di awal amanatnya, Kapolres Tana Toraja menyampaikan ucapan selamat datang kepada siswa diktukba beserta pembina, ” Selamat datang para siswa diktukba SPN Batua di Polres Tana Toraja, laksanakan tugas Latja selama 9 hari kedepan, manfaatkan waktu yang singkat ini untuk belajar dan kenali secara dini tugas tugas seorang polisi “. Kata Liliek Tribhawono.
Lanjutkan amanatnya yang ditujukan kepada seluruh personil, yang pertama, Liliek Tribhawono kembali mengulangi penegasan arah kebijakan Polri sebagai lembaga negara.
” Di Pilkada 2020, tidak ada pilihan lain bagi setiap anggota Polri selain pengamanan, Kapolri sudah tegaskan bahwa Kita Polri Netral, perintah sudah jelas, tidak ada tawar menawar “. Tegas Liliek.
Yang kedua, Liliek Tribhawono mengingatkan personil untuk melaksanakan tugas on call di sabtu minggu, ” hari sabtu kita gunakan untuk on call, antisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas, seperti kegiatan judi sabung ayam dan kejadian lainnya “. Kata Liliek Tribhawono mengarahkan.
Yang ketiga, lebih khusus lagi Kapolres Tana Toraja AKBP. Liliek Tribhawono Iryanto menekankan kepada seluruh personilnya untuk menghindari sikap dan perilaku Hedonis, “Hedonis adalah sikap perilaku hidup mewah, instruksi pimpinan sudah menggariskan dengan jelas, bahwa setiap anggota polri di larang menunjukkan perilaku bermewah mewahan, kita di tuntut menjadi contoh teladan bagi masyarakat, tunjukkan sikap hidup sederhana dan tidak berlebih-lebihan “. Kata Liliek Tribhawono.
Diakhir amanatnya, Liliek memotivasi mental dari personilnya dengan mendorong semangat, ” Laksanakan tugas dengan ikhlas, berbuatlah yang terbaik untuk Polri, yakinlah Tuhan YME akan membalas semua pengabdian kita “.
Laporan : SUFRI