Pangkep,- AKBP Ibrahim Aji S.I.K membuka langsung pelatihan Fungsi Teknis Kepolisian Sabhara yang digelar di Aula Endra Darmalaksana Polres Pangkep, Rabu (15/01/2020)
Turut dihadiri oleh Kabag Sumda Polres Pangkep AKBP Rapiuddin, Kasat Sabhara Polres Pangkep AKP Nirwan, KBO Sabhara dan Anggota, serta para Kanit Sabhara Personel Polsek jajaran Polres Pangkep.
Kapolres mengatakan, pelatihan tersebut dalam rangka mengembangkan sumber daya manusia (SDM) Polri, agar siap menghadapi tuntutan tugas Polri yang semakin berat dan kompleks kedepannya.
Pelatihan Fungsi Teknis dan pembinaan ini juga bertujuan meningkatkan pengetahuan para anggota Polres pangkep terutama tentang fungsi teknis kepolisian, salah satunya fungsi Sabhara sehingga bisa diaplikasikan jika ada permasalahan di lapangan, imbuhnya.
“Jadi saya minta agar peserta pelatihan untuk mengikuti dengan sebaik-baiknya, pahami setiap materi yang dipaparkan atau diajarkan, karena fungsi sabhara merupakan fungsi terdepan dalam pengendalian massa,” pintanya.
Dilanjutkan dengan Pemberian Materi tentang Dalmas, Sar Dan Patroli