Gara-Gara Langganan Disebrangkan Polisi Ke Sekolah, Murid SD Ini Ingin Jadi Pocil

Berita-Online.com, Luwu – Satuan lalulintas Polres Luwu menempatkan sejumlah peronilnya di setiap pagi dan menjelang pelajar pulang sekolah, ini merupakan kegiatan rutin Sat Lantas Polres Luwu.

Brigpol Amzar Anggota Sat Lantas Polres Luwu dalam jabatan kesehariannya sebagai Brigadir Unit Patroli Satlatas, rutinitas setiap pagi, siang atau sore menjelang pelajar pulang sekolah berada di jalan raya depan SD Negeri 21 Tadette Desa Senga Kec. Belopa kab. Luwu. sebagaimana yang dilakukannya padaKamis 12/12/2019.

Keberadaanya di jalan raya tidak seperti yang di bayangkan oleh banyak kalangan yang menilai negatif personil Polisi lalulintas,

Bripka Syamsir menunggui murid SD yang akan menyeberang jalan, pasalnya di jalan raya depan SD tersebut cukup ramai,

Dan salah satunya adalah Andri (panggilan yang sering disebutkan Brigpol Amzar) Murid SD ini, begitu seringnya di seberangkan Polisi menuju sekolah, Andri berkeinginan untuk mendaftar Calon Polisi Cilik Polres Luwu.

Menjadi tanggungjawabnya atas keamanan dan keselamatan pengguna dan penyeberang jalan, iapun rela berpanas-panasan dan jika musim hujan risekonya pasti basah.

Seperti yang diungkapkan Kasat lantas Polres Luwu AKP. M. Muhtari, saat dikonfirmasi terpisah, menjelaskan ” seluruh personil Sat lantas telah diploting pada penggal jalan yang menjadi prioritas untuk mendapatkan pelayanan keamanan dan keselamatan di jalan raya, dan personil yang sudah ditugaskan pada pagi, siang dan sore hari, bertanggungjawab atas keamanan dan keselamatan pengguna jalan, sebasgai perwujudan kehadiran negara ditengah-tengan masyarakat, seperti halnya yang dilakukan Brigpol Amzar dan beberapa anggoya Sat lantas lainnya” ujar AKP. Muhtari.

“Mereka telah terbiasa, dengan segala riseko mempertanggungjawabkan pekerjaan dan tugas demi keselamatan dan kepeduliannya kepada masyarakat terhadap keamanan dan keselamatan” imbunya

Laporan : SUFRI

Pos terkait