Berita-Online.com, Toraja – Kapolres Tana Toraja Polda Sulsel AKBP Gregorius Liliek berkali kali Menegaskan kepada seluruh personilnya agar tidak terlibat kasus Narkoba, Hal tersebut di Tegaskannya saat memimpin Apel Pagi di Halaman Mapolres Tana Toraja dan saat menegaskan kembali saat Acara kenal Pamit di Ruang Aula Bhayangkara, Senin (2/12/2019) Pagi.
Menurutnya, Dirinya sama sekali tidak akan memberikan Toleransi kepada setiap personilnya yang terlibat kasus Narkoba.
“Saya harap kepada seluruh personil Polres Tana Toraja Agar jangan sama sekali ada yang terlibat Kasus Narkoba, Karena Hal tersebut Paling saya tidak Suka, Apabila ada yang terbukti terlibat, Maka konsekuensinya akan di tanggung Sendiri.” Tegas Kapolres Tana Toraja AKBP Gregorius Liliek, Dihadapan Ratusan Personil Kepolisian Tana Toraja.
Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 1999 tersebut Menambahkan, Narkoba merupakan Barang Haram yang sangat di larang di indonesia, Olehnya itu, jangan coba-coba terlibat kasus Narkoba.” Tegas Mantan Pemeriksa Madya Ropprovos Divpropam Polri tersebut.
Laporan : ANI